Membuka Tarakan Thrift Market
Membuka Tarakan Thrift Market
TARAKAN - Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., membuka Tarakan Thrift Market yang dilaksanakan di Plaza Masjid Baitul Izzah Tarakan pada Jumat, 12 November 2021.
Sebanyak 51 penjual menggelar lapaknya pada event ini, yang menawarkan berbagai busana preloved bermerek atau yang lazim dikenal dengan istilah Roma.
Wali Kota mengapresiasi digelarnya thrift market ini. Ia mencontohkan bahwa di mana pun termasuk di luar negeri, thrift market ini memiliki pasar tersendiri. “Ini fenomena yang lagi booming yang sedang banyak peminatnya,” ujar Wali Kota.
“Tetap semangat, selamat untuk semuanya, dan rajin blow-up (kegiatan ini) melalui media sosial,” pesannya.
Sumber FB : Humas Tarakan sedang di Masjid Baitul Izzah Tarakan.
12 November 2021 pada 14.26 · Tarakan, Kalimantan Utara ·