Kunjungan Silaturahmi Ke Markas Komando Lantamal XIII Tarakan

Kunjungan Silaturahmi Ke Markas Komando Lantamal XIII Tarakan

 Penjabat Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., didampingi sejumlah kepala perangkat daerah, melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Komando (Mako) Lantamal XIII Tarakan pada Senin (25/11/2024). Kunjungan ini diterima langsung oleh Komandan Lantamal XIII, Dr. Ferry Supriady, S.T., M.M., M.Tr.Opsla.

Dalam pertemuan yang berlangsung penuh keakraban ini, kedua pihak membahas berbagai upaya kolaborasi, termasuk rencana kegiatan bersama untuk membersihkan pantai dan menjaga kelestarian objek wisata di Kota Tarakan. Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari komitmen bersama untuk melestarikan lingkungan serta meningkatkan daya tarik wisata daerah.

“Kami sangat mengapresiasi sinergi yang telah terjalin antara Pemerintah Kota Tarakan dan Lantamal XIII. Bersih-bersih pantai ini tidak hanya akan berdampak pada lingkungan, tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat untuk turut menjaga kebersihan. Selain itu, menjaga objek wisata menjadi tanggung jawab bersama untuk memajukan sektor pariwisata,” ujar Dr. Bustan.

Komandan Lantamal XIII, Dr. Ferry Supriady, juga menekankan pentingnya kolaborasi antara instansi militer dan pemerintah daerah dalam menjaga kelestarian lingkungan. “Kegiatan ini akan menjadi langkah nyata dalam mendukung kelestarian pantai dan ekosistem pesisir,” katanya.

Rencana kegiatan bersih-bersih pantai ini direncanakan melibatkan jajaran Lantamal XIII,  dan ASN di Lingkungan  Pemerintah Kota Tarakan.

Kunjungan ini diakhiri dengan ramah tamah antara rombongan Pemerintah Kota Tarakan dan jajaran Lantamal XIII.

Berita Setelahnya Berita Sebelumnya