Pekan Kebudayaan Daerah Secara Resmi Berakhir
TARAKAN - Pekan Kebudayaan Daerah yang telah berlangsung seminggu penuh secara resmi berakhir berakhir. Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M. Kes., didampingi Wakil Wali Kota Tarakan, Effendhi Djuprianto, hadir untuk menutup acara ini di pada Jumat, 6 Oktober 2023 malam di Stadion Datu Adil.
Dalam sambutannya, Wali Kota Tarakan mengucapkan apresiasi tinggi kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Pekan Kebudayaan Daerah. Ia berterima kasih kepada penyelenggara, partisipan, paguyuban-paguyuban, pelaku UMKM, pedagang, dan seluruh masyarakat yang turut serta dalam meramaikan acara ini.
Kesuksesan Pekan Kebudayaan Daerah ini menunjukkan semangat kebersamaan, persatuan, dan kepedulian terhadap pengembangan kebudayaan yang beragam di Kota Tarakan. Wali Kota juga menekankan pentingnya menjaga dan melestarikan budaya daerah sebagai modal utama untuk membangun kota yang mereka cintai. Ia mengingatkan bahwa identitas budaya merupakan bagian tak terpisahkan dari bangsa Indonesia, yang harus dijaga dengan baik.
Pekan Kebudayaan Daerah ini diharapkan dapat mengajak seluruh masyarakat Kota Tarakan untuk bersama-sama mengembangkan budaya daerah, karena kehidupan yang mereka jalani tidak bisa terlepas dari nilai-nilai kebudayaan. Semangat untuk merawat, menjaga, dan melestarikan budaya daerah terus menjadi fokus utama.
Acara penutupan Pekan Kebudayaan Daerah di Stasion Datu Adil Tarakan merupakan bagian tidak terpisahkan dari rangkaian festival Iraw Tengkayu XII yang puncaknya yaitu penurunan Padaw Tuju Dulung pada Minggu, 8 Oktober 2023 mendatang.
#tarakansmartcity #nevergiveup
Sumber FB : Humas Tarakan