Anggaran Terbatas, Pembangunan Pasar Modern Tetap Lanjut

Anggaran Terbatas, Pembangunan Pasar Modern Tetap Lanjut

KBRN, Tarakan : Walaupun ditengah keterbatasan anggaran, pembangunan pasar modern di lokasi bekas kebakaran pasar batu terus dilanjutkan Pemerintah Kota (Pemkot) Tarakan

Wali Kota Tarakan, dr. Khairul mengatakan, pembangunan pasar modern tersebut menelan anggaran Rp 80 milyar, dan tentunya dengen keterbatasan anggaran sangat berdampak kepada pembangunan yang tengah berlangsung. 

"Pembangunan pasar modern di lokasi bekas kebakaran pasar batu menelan anggaran Rp 80 Miliar rupiah," kata Khairul, Jumat (19/5/2023). 

Khairul menambahkan, tentunya agar pembangunan pasar modern segera terwujud, Pemkot Tarakan memerlukan bantuan anggaran dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi Kaltara. 

"Selama ini belum ada bantuan anggaran, nantinya jika pasar modern tersebut telah selesai pembangunannya, pedagang yang berjualan akan di tata serapi mungkin, sehingga membuat nyaman masyarakat yang berbelanja," tutupnya. 

Sumber : RRI.co.id/tarakan

Berita Setelahnya Berita Sebelumnya