Menghadiri Pembukaan Konferensi Cabang ke VII Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU)

TARAKAN – Wali Kota Tarakan, dr.H.Khairul, M.Kes, menghadiri pembukaan Konferensi Cabang ke VII Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kota Tarakan, Jumat (3/3).

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota mengapresiasi dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada keluarga besar Nahdatul Ulama, dimana telah banyak memberikan kontribusi bagi pembangunan di Kota Tarakan.

Sehingga, ia menyambut baik penyelenggaraan konferensi cabang tersebut dan berharap mampu mencapai tujuan dengan hasil yang berkualitas yang akan semakin menghidupkan NU di Kota Tarakan.

“Kami mendoakan pelaksanaan konferensi ini dapat berlangsung dengan baik, lancar, dan menghasilkan output yang mampu mewujudkan cita-cita organisasi” ujar Wali Kota.

Kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan peresmian Gedung BLK yang terdapat di kawasan Gedung Madrasah Ibtidaiyyah NU, Jalan Matahari Kampung Bugis.

@tarakankota #tarakan #tarakansmartcity #nevergiveup

Sumber : Humas

Berita Setelahnya Berita Sebelumnya