Menerima Kunjungan Kelembagaan Ombudsman RI
TARAKAN – Wali Kota Tarakan, dr.H.Khairul, M.Kes., menerima Kunjungan Kelembagaan Ombudsman RI Dalam Rangka Koordinasi Terkait Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Kota Tarakan bertempat di Ruang Rapat Wali Kota, Senin (22/8/2022).
Turut mendampingi Wali Kota menerima kunjungan ini Sekretaris Daerah, Asisten Administrasi Umum, Inspektorat, Bagian Organisasi.
Kunjungan Ombudsman dalam kesempatan ini bertujuan untuk silaturahmi serta melakukan koordinasi dan kerjasama dengan pemerintah Kota Tarakan terkait tindak lanjut laporan dan aduan masyarakat kota tarakan.
Selanjutnya ombudsman juga menyampaikan perlu ada self kontrol pada setiap instansi sehingga penyelenggaraan pelayanan publik dapat berjalan semestinya.
Pada pertemuan ini Wali Kota memaparkan perkembangan serta permasalahan terkait pelayanan publik di kota Tarakan.
“Semua pihak perlu bersinergi untuk meningkatkan pelayanan publik yang lebih baik lagi bagi masyarakat”, ungkap Wali Kota. #tarakan #kaltara #smartcity
Sumber : Humas