Wakil Wali Kota Tarakan Hadiri Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2025

Wakil Wali Kota Tarakan Hadiri Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2025

 Tarakan – Wakil Wali Kota Tarakan, Ibnu Saud Is, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Tahun 2025 yang dirangkaikan dengan akselerasi sertifikat produk halal. Rakor ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting pada Selasa, 4 Maret 2025, di ruang kerja Wali Kota Tarakan bersama perangkat daerah terkait.

Kegiatan ini dilakukan secara nasional melalui Zoom dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan diikuti oleh berbagai pemerintah daerah di seluruh Indonesia. Rapat koordinasi ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mengendalikan inflasi di daerah serta memastikan ketersediaan dan stabilitas harga kebutuhan pokok bagi masyarakat. Selain membahas pengendalian inflasi, rakor ini juga menyoroti percepatan penerbitan sertifikat produk halal sebagai bagian dari penguatan ekonomi.

Dengan adanya rakor ini, diharapkan langkah-langkah konkret yang dihasilkan dapat segera diimplementasikan guna menjaga stabilitas harga dan mempercepat penguatan sektor ekonomi daerah.

Berita Setelahnya Berita Sebelumnya