Menghadiri Festival Inga Nagi oleh Kerukunan Keluarga Larantuka Tarakan
TARAKAN - Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., menghadiri Festival Inga Nagi yang diselenggarakan oleh Kerukunan Keluarga Larantuka Tarakan pada Sabtu, 28 Oktober 2023.
Acara yang berlangsung di Gedung Serbaguna Cahaya Baru, Karang Harapan, merupakan puncak dari perayaan peringatan ke-4 tahun Kerukunan Keluarga Larantuka, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Apresiasi diberikan Wali Kota kepada keluarga besar Larantuka dan seluruh keluarga besar NTT, atas peran dan kerjasamanya dalam pembangunan Kota Tarakan. "Mari bersama-sama kita menjaga kerukunan dan bersatu dalam membangun Kota Tarakan," ajakan Wali Kota dalam sambutannya.
Kehadiran Wali Kota dalam Festival Inga Nagi menjadi bukti komitmen pemerintah kota untuk mendukung dan memperkuat ikatan antara berbagai kelompok masyarakat yang ada di Tarakan.
#tarakansmartcity #nevergiveup
Sumber FB : Humas Tarakan