Peresmian dan Sosialisasi Lapangan Ujian Praktik Penerbitan SIM di Mako Polres Tarakan
Tarakan – Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M. Kes., menghadiri acara Peresmian dan Sosialisasi Lapangan Ujian Praktik Penerbitan Surat Ijin Mengemudi ( SIM) di Mako Polres Tarakan, Rabu (16/8/2023).
Satlantas Polres Tarakan telah memulai pemberlakuan ujian praktik dengan materi baru bagi pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM). Sebelumnya, telah dilakukan kegiatan sosialisasi oleh Satlantas Polres Tarakan untuk menginformasikan tentang perubahan materi ujian praktik SIM terbaru.
Terdapat empat bagian dalam ujian SIM baru, yaitu keseimbangan atau pengereman, kelokan U dan S, serta uji reaksi. Adapun ujian zig-zag dan belokan membentuk angka delapan yang sebelumnya ada, saat ini sudah ditiadakan. Hal ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat, namun tetap menjaga faktor keselamatan.
Lebih lanjut, pada acara tersebut Wali Kota berkesempatan menjajal materi baru ujian praktek SIM yang telah diberlakukan.
@tarakankota #tarakansmartcity #nevergiveup
Sumber : Humas