Membuka Pelaksanaan Musrenbang Kecamatan Tarakan Timur
Musyawarah Rencana Pembangunan Tingkat Kecamatan Tarakan Timur
TARAKAN - Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., membuka pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan tingkat Kecamatan Tarakan Timur pada Selasa, 15 Februari 2022.
Kegiatan yang berlangsung di Gedung Serbaguna Kantor Kecamatan Tarakan Timur ini menghadirkan para pimpinan Perangkat Daerah terkait dan delegasi dari Kelurahan guna membahas usulan dan rencana pembangunan yang telah dirumuskan pada tahapan sebelumnya.
Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang merupakan amanat dari Undang-undang, "ini merupakan silkus perencanaan yang harus dilakukan, dan hasil Musrenbang ini kelak akan dibawa ke Musrenbang tingkat Kota Tarakan," terang Wali Kota.
Pada Musrenbang ini, terdapat sebanyak 472 Usulan dengan rincian 334 Sarana dan Prasarana dan 138 Usulan Pemberdayaan, yang akan di usulkan ke Musrenbang tingkat Kota.
Sumber FB : Humas Tarakan sedang di kantor kecamatan tarakan timur.
15 Februari 2022 · Tarakan, Kalimantan Utara ·