Entry Meeting Pemeriksaan Terinci atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah
Entry Meeting Pemeriksaan Terinci atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah TA 2020
TARAKAN - Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., menghadiri entry meeting pemeriksaan terinci atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2020.
Kegiatan ini digelar di Ruang Imbaya Kantor Wali Kota Tarakan pada Senin, 15 Maret 2021.
Entry meeting ini dihadiri oleh Tim Pemeriksa dari BPK-RI, Sekretaris Daerah, Para Asisten, dan Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Tarakan.
Sebelumnya, Pemerintah Kota Tarakan pada Jumat (12/3) telah menyerahkan LKPD kepada Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) untuk dilakukan audit/pemeriksaan.
Pada LKPD periode tahun 2019 lalu, Pemkot Tarakan berhasil memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian yang merupakan opini tertinggi. Target serupa juga juga dicanangkan oleh Wali Kota pada pemeriksaan kali ini sebagai bentuk tanggung jawab Pemerintah Daerah dalam pengelolaan keuangan daerah. @ Ruang Imbaya Kantor Walikota Tarakan
Sumber FB : Humas Tarakan sedang di Ruang Imbaya Kantor Walikota Tarakan.
15 Maret 2021· Tarakan, Kalimantan Utara ·