Wali Kota Tarakan Membuka Kegiatan Pembinaan dan Pembekalan Peserta Ujian Negara Amatir Radio
Wali Kota Tarakan Membuka Kegiatan Pembinaan dan Pembekalan Peserta Ujian Negara Amatir Radio
TARAKAN - Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., membuka kegiatan pembinaan dan pembekalan peserta Ujian Negara Amatir Radio yang diselenggarakan di Aula SMA Negeri 1 Kota Tarakan.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Loka Monitor Spektrum Frekuensi Radio Tanjung Selor, yang merupakan unit kerja dari Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota menyampaikan pentingnya keberadaan para Amatir Radio di tengah-tengah masyarakat, “salah satunya ketika terjadi bencana, yang biasanya ketika terjadi gangguan komunikasi,” ujar Wali Kota.
Wali Kota juga berharap, agar kesempatan ini juga dapat menjadi ajang untuk meningkatkan kompetensi dalam bidang komunikasi, “termasuk etika dan pencegahan terhadap hoax,” ajaknya.
Peserta pembinaan dan pembekalan ini sendiri sejumlah 19 orang, pada Minggu, 26 Juli, para peserta ini akan mengikuti ujian yang dilaksanakan dengan metode Computer Assisted Test (CAT).
#orari #tarakan #amatirradio
Sumber FB : Humas Tarakan
25 Juli 2020 pada 09.54 ·
TARAKAN - Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., membuka kegiatan pembinaan dan pembekalan peserta Ujian Negara Amatir Radio yang diselenggarakan di Aula SMA Negeri 1 Kota Tarakan.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Loka Monitor Spektrum Frekuensi Radio Tanjung Selor, yang merupakan unit kerja dari Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota menyampaikan pentingnya keberadaan para Amatir Radio di tengah-tengah masyarakat, “salah satunya ketika terjadi bencana, yang biasanya ketika terjadi gangguan komunikasi,” ujar Wali Kota.
Wali Kota juga berharap, agar kesempatan ini juga dapat menjadi ajang untuk meningkatkan kompetensi dalam bidang komunikasi, “termasuk etika dan pencegahan terhadap hoax,” ajaknya.
Peserta pembinaan dan pembekalan ini sendiri sejumlah 19 orang, pada Minggu, 26 Juli, para peserta ini akan mengikuti ujian yang dilaksanakan dengan metode Computer Assisted Test (CAT).
#orari #tarakan #amatirradio
Sumber FB : Humas Tarakan
25 Juli 2020 pada 09.54 ·